14 February 2019

MAKAN ENAK DENGAN HARGA BERSAHABAT DI BROTTA SUKI & BARBEQUE


Wah, nggak terasa lusa udah weekend lagi ya. Saat yang paling tepat untuk kumpul-kumpul quality time bersama orang-orang tersayang. Biasanya, aktivitas yang selalu ditunggu-tunggu adalah saat makan bersama, baik itu di rumah atau pun makan di luar.

Nah, untuk yang punya rencana menghabiskan waktu dengan makan di luar, saya punya rekomendasi tempat makan yang enak, tapi harganya bersahabat. Lokasinya ada di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat dan cukup mudah ditemukan karena letaknya di pinggir jalan, dengan warna merah kuning yang memikat mata.




Sabtu tanggal 9 Februari lalu, saya dan teman-teman pencinta makanan enak, nyobain menu di Brotta Suki & Barbeque. Resto yang berdiri sejak 13 Juli 2018 ini menyediakan menu Suki dan Barbeque dengan konsep rasa yang berbeda dari resto sejenis.

Dari bincang-bincang dengan mbak Riri dan mas Febri, owner Brotta Suki & BBQ, tercetuslah alasan mengapa mereka mendirikan resto di kawasan Cempaka Putih ini. Alasannya sih, karena mereka sama-sama hobi makan enak, khususnya suki dan barbeque. Tapi, udah tau lah ya, menu yang kayak gitu harganya bikin kita nggak bisa sering-sering berkunjung. Padahal yang namanya hobi, kadang pengennya suka susah ditahan. Atas alasan inilah, ownernya jadi kepikiran untuk bikin usaha sendiri sekaligus pengen menyenangkan hati penikmat suki. Mereka mendirikan sebuah resto dengan menu favorit tapi

13 February 2019

 Sedia Payung Sebelum Hujan Supaya Tidak Menyesal




Beberapa waktu yang lalu, saya bertemu dengan seorang teman lama yang sudah sekian tahun menghilang. Nggak menghilang juga sih, Cuma sejak nggak lagi menjadi wali murid di sekolah yang sama, kami jadi jarang bertemu. Berkabar pun rasanya bisa dihitung dengan jari.

Karena beberapa tahun nggak pernah bertemu itulah, yang membuat kami akhirnya memutuskan untuk melepas kangen. Melipir sejenak buat ngobrol sambil ngopi-ngopi cantik. Saling bertukar cerita tentang aktivitas masing-masing. Dari cerita nostalgia yang lucu-lucu, yang manis-manis sampai yang pahit dan getir. Hahaha, lengkap ya. Kayak Nano-nano. Ada manis dan asemnya. 

Teman saya juga berbagi pengalaman tentang kejadian yang menimpanya beberapa bulan yang lalu. Tentang mobil baru kesayangannya yang nggak sengaja ketabrak karena kecerobohan orang lain. Padahal beli mobilnya juga nggak gampang. Ya, resiko di jalan sih memang begitu ya. Kecerobohan selalu merugikan orang lain. Padahal