05 August 2018

BROTHER DOCUMENT SCANNER UNTUK DIGITALISASI DOKUMEN DI BIDANG PENDIDIKAN


Menyimpan dokumen penting dalam usaha yang bergerak di bidang pendidikan, tentunya nggak boleh sembarangan. Apapun bentuk dokumennya perlu sekali didukung oleh peralatan yang memadai. Apalagi untuk Universitas yang bergerak bidang pendidikan. Universitas seperti ini, tentu saja menyimpan dokumen yang banyak sekali, seperti surat-surat penting mahasiswa dan dokumen-dokumen pembayaran, maupun dokumen hasil riset. Untuk itu diperlukan peralatan yang benar-benar aman, berkualitas, tapi juga praktis dari segi waktu. Apalagi hari gini, waktu berharga banget. Supaya semua kegiatan perusahaan berjalan lancar dan maksimal.

Sebagaimana umumnya Universitas, dokumen maupun arsip yang menjadi kelengkapan dokumentasi seperti dokumen surat menyurat maupun dokumen data-data penting atau dokumen yang bersifat rahasia harus diperlakukan dengan hati-hati.

Peristiwa kehilangan dokumen atau area penyimpanan dokumen yang tidak praktis dan pencarian dokumen yang dilakukan secara manual pasti membutuhkan banyak waktu. Hal ini merupakan masalah serius bagi Universitas dalam menjalankan proses bisnisnya.

Untuk mengatasi hal tersebut, menggunakan perangkat keras scanner yang berkualitas merupakan pilihan terbaik.  Adanya perangkat scanner memberikan keuntungan bagi Universitas antara lain paperless. Karena semua dokumen dipindahkan kedalam file yang bersifat digital, tidak membutuhkan area yang besar dalam penyimpanan dokumen yang berbentuk hardcopy, cepat menemukan File dokumen yang dibutuhkan, aman dalam penyimpanan dokumen dan hanya membutuhkan media penyimpanan yang kecil, namun memiliki kapasitas penyimpanan yang besar sehingga menimbulkan efisiensi biaya yang besar bagi Universitas. Disamping efisiensi biaya, sistem dokumentasi kearsipan yang rapi dapat mempengaruhi juga dalam sistem penilaian akreditasi Universitas/Fakultas.

Keuntungan lainnya adalah penggunaan scanner tidak hanya untuk dokumentasi bidang akademik namun juga bidang non akademik seperti dokumen-dokumen Departemen HRD, Departemen Keuangan, Maupun Departemen lainnya yang membutuhkan dokumentasi secara teraplikasi.

Dengan kehadiran perangkat keras scanner dan adanya teknologi Jaringan Lokal Area Network yang berkembang pesat tersebut tentu harus jeli memilih spesifikasi yang dapat memenuhi kebutuhan Perusahaan maupun kemudahan operasional hardware tersebut.
Melihat dari kajian tentang kebutuhan Universitas dan sejalan dengan perkembangan teknologi masa kini maka  Perangkat Keras Scanner Brother ADS-2800W adalah pilihan yang tepat.

Dari hasil pertimbangan pemilihan scanner tersebut karena memiliki keunggulan diantaranya 

- Scanning melalui Network dengan upload dokumen tanpa login ke PC atau install sofware ke beberapa lokasi dengan menggunakan jaringan Lokal Area Network ataupun Wireless. Fitur ini menyediakan penggunaan scannning secara bersama-sama atau share dengan minimal adanya konflik sehingga antar departemen dapat menggunakan scanner tersebut.

- Hasil Scanning dapat langsung disimpan ke dalam external storage melalui port Hi-Speed USB tanpa melibatkan PC.

- Melalui teknologi Cloud Scanner dapat diunggah langsung tanpa melalui PC atau laptop. Scanning langsung melalui cloud untuk berbagi dokumen dengan yang lain dan bahkan melalui akses perangkat seluler khususnya pada produk scanner ADS-2800W ini. Keuntungan dengan teknologi cloud dapat berinteraksi dengan aplikasi-aplikasi yang berada di internet.

- Perangkat Scanning dibekali dengan teknologi Scanning yang berkecapatan tinggi yakni 40 ppm (page per minute). Scanner Brother dapat mengkategorikan file melalui fitur pemindai barcode.

- Scanning Dokumen sampai 50 lembar ADF dalam kertas tray.

- Memiliki panel LCD warna touchscreen 9.3 cm sehingga memudahkan pengoperasian scanner tersebut.

- Dilengkapi dengan aplikasi yang dikembangkan untuk scanner Brother ADS-2800W


SCANNER ADS-2800W




Scanner tipe ini memiliki spesifikasi antara lain :

- Panel panel LCD warna touchscreen 9.3 cm

- Kecepatan scan 40 ppm pada dokumen warna maupun hitam putih

- Kerapatan sampai dengan 600 x 600 dpi pada ADF dan 1200 x 1200 dpi resolusi diinterpolasi.

- Output hasil scan dapat di kirim ke email, menjadi file atau image, dapat berupa file berformat OCR, dapat di simpan melalui USB host dan dapat dimasukan kedalam Aplikasi SharePoint.

- Scanner dapat melalui Jaringan Lokar Area Network, FTP, Email Server, Aplikasi maupun Cloud.

- Cloud Scan langsung ke Box, BR-Docs, DropBox, Evermote, Facebook, Flickr, Google Drive, Picasa, OneNote, OneDrive.

- Kapasitas scannig pada tray 50 lembar ADF


- Ukuran dokumen ADF minimum 51 x 51 dan maksimum 215.9 x 355.6

- Panjang kertas dokumen sampai dengan 5000 mm

- Dokumen bentuk kartu ukuran 85.6 x 54 dan berat kartu 0.4mm - 1.4mm.

- Berat kertas ADF pada multiple paper 27 - 413g/m2 dan single paper 27 - 39g/m2

- Koneksi interface hi-speed USB 2.0 & USB Host.

- Network Wireless IEEE 802.11b/g/n (WiFi Direct)



- Network RJ45 10BASE-T/100BASE-Tx/1000BASE-T

- Brother Mobile iPrint&Scan app, Brother Scan Viewer for IOS/OSX, Brother Image Viewer for Android.

- Dilengkapi Software Driver TWAIN 2.2, WIA, ISIS*, SANE, ICA. Untuk PC Brother Control Center 4, Nuance Paperport 14SE, ABBYY FineReader Sprint v. 12, ABBYY PDF Transformer+, Remore Set-Up, BRAdmin Professional(3.8). Untuk MAC Brother Control Center 2, ABBYY FineReader Sprint v. 12, Remore Set-Up.

- Fitur lainnya Auto Scan Size, Auto Deskew, Skip Blank Page, Auto Color Detection, Auto Image Rotation, Background Processing, Binarization, Burned Charracter Correction, Boldface Formating, Colour Dropout, Colour tone adjustment, Margin Setting, Noise Reduction, Multifeed Detection, Punch Hole Removal, Quite Mode, One Sheet Scan, Plastic Card Mode.

- Dimensi 306mm x 250mm x 258mm

- Berat 4.45 kg



Dengan investasi Scanner Brother ADS-2800W pada Universitas, tentu saja dapat memangkas jauh biaya yang ditimbulkan dibandingkan dengan dokumentasi secara manual. Dari segi waktu pun lebih efisien serta didukung keamanan data yang terjamin. Apalagi, Scanner ini memberikan jaminan layanan purna jual selama 3 tahun. Rasanya waktu yang cukup lama, untuk pemakaian yang dilakukan dengan maksimal.







bm

Hai, terima kasih sudah mampir dan membaca tulisan saya. Have a Nice Day! Salam :)

4 komentar

Hai komentar kadang-kadang di moderasi untuk menghindari komentar spam ^^
Terima kasih sudah berkunjung ya.. :)

  1. Scannernya bagus buat organisasi yang dibidang pendidikan seperti Universitas ...

    ReplyDelete
  2. Bisa lebih hemat biaya ya pakek scanner brother :)

    ReplyDelete
  3. Semakin canggih saja ya sekarang scanner :D

    ReplyDelete
  4. Wahh memiliki panel LCD warna touchscreen 9.3 cm. Bagus tuh ...

    ReplyDelete
avatar
Admin Sejenak Bercerita Online
Welcome to Sejenak Bercerita theme
Chat with WhatsApp